Redelong Jum’at 17 November 2023, Wakil Ketua MS Simpang Tiga Redelong Mhd Syukri Adly, S.H.I., M.A menghadiri acara pelepasan Kafilah MTQ Kabupaten Bener Meriah dan langsung Pj. Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si melepas keberangkatan kafilah tersebut untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 36 di Seumelue, Adapun jumlah kafilah asal Kabupaten Bener Meriah yang di berangkatkan untuk mengikuti MTQ ke 36 Tahun 2023 sebanyak 62 orang, 30 orang peserta putra dan putri, 6 orang pelatih pendamping, official sejumlah 19 orang dan 8 orang pengawas.
Ke 30 kafilah Bener Meriah tersebut nantinya akan turun pada cabang lomba Tilawah anak, remaja dan dewasa, Qira’at Murattal remaja dan dewasa, Qira’at Mujawwat, Tafsir bahasa Inggris, Hifzil 10 dan 30 juz, Fahmil Qur’an, Syarhil Qur’an, Khath Naskah, Khath Hiasan Mushaf, Khat Kontemporer, Khat Dekorasi. Pada MTQ ke 62 Kabupaten Bener Meriah juga mengikutsertakan dua orang peserta disabilitas.