Senin, 07 Oktober 2024
» Berita MS » Pimpinan MS Simpang Tiga Redelong Hadiri Perpisahan Ketua PN Simpang Tiga Redelong
Pimpinan MS Simpang Tiga Redelong Hadiri Perpisahan Ketua PN Simpang Tiga Redelong

Bener Meriah, Jum’at (06-03-2020) Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris dan Hakim Mahkamah Syar’iyah Simpang Tiga Redelong diundang untuk mengahadiri acara perpisahan Ketua, Panitera dan Sekretaris Pengadilan Negeri Simpang Tiga Redelong sesuai dengan Surat Undangan Panitia Kegiatan Nomor : W1-U19/207/OT.01/III/2020 Tanggal 04 Maret 2020 Hal : Undangan.

Acara perpisahan dan pengantar tugas tersebut dimulai pukul 10.00 WIB diruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Simpang Tiga Redelong. Wakil Ketua Pengadilan Negeri Simpang Tiga Redelong Ibu Purwaningsih, S.H dalam penyampaian kata pengantar mengucapkan selamat kepada Ketua, Panitera dan Sekretaris Pengadilan Negeri Simpang Tiga Redelong atas promosi dan mutasi. Kemudian kegiatan ini dilanjutkan dengan pemutaran video kebersamaan Ketua, Panitera dan Sekretaris selama mereka bertugas di Pengadilan Negeri Simpang Tiga Redelong sehingga suasana ruangan berubah menjadi haru.

Hadir dalam kegiatan ini Pimpinan dan Hakim Mahkamah Syar’iyah Simpang Tiga Redelong, Kapolres Bener Meriah bersama isteri, Kepala Rutan Bener Meriah, dan Ketua Pengadilan Negeri Takengon. Kemudian acara perpisahan dan pengantar tugas diakhiri dengan penyerahan cinderamata, foto dan makan bersama. (redaksi-ms.str)

.

Terimakasih telah membaca Berita MS - Pimpinan MS Simpang Tiga Redelong Hadiri Perpisahan Ketua PN Simpang Tiga Redelong. Silahkan tinggalkan komentar, saran dan pesan Anda untuk kemajuan website MS Simpang Tiga Redelong. Terimakasih untuk dukungan dan partisipasi Anda.
Total Komentar    Belum Ada Komentar
  • Nama harus diisi, Email tidak akan disebarluaskan, Terimakasih.
  • Mohon untuk menggunakan ejaan yang benar / kata-kata yang mudah dimengerti

*